Monday 7 March 2016

Blog Cantik tapi Tak Menarik? Ini Penyebabnya!

Membuat sebuah blog sama halnya dengan membuat rumah. Pondasi, pemilihan bahan bangunan, dan penataan ruangan, sangat menentukan keindahannya. Begitu pun dengan blog. Berbagai cara kita lakukan guna mempercantik griya maya kita. Tetapi kadang tanpa sadar, kita membuat rumah maya sendiri jadi tak menarik. Cantik tetapi tak menarik? Mengapa demikian?


Blog Padat Iklan
Ketika berkunjung ke sebuah blog, yang dilihat pertama kali adalah tampilannya. Jika kita sudah memilih template yang bagus, melengkapinya dengan menu navigasi, entri popular, kontak saya, privacy policy, dan kelengkapan lain, maka blog tersebut pasti akan bisa menarik banyak pengunjung. Lain halnya bila tampilan blog sudah indah dan lengkap, namun serbuan iklan membanjiri kanan, kiri, atas, bawah, halaman blog. Pfuhh … membuat mata tak nyaman. Dan pembaca blog kita pun tidak akan betah berlama-lama menikmati menu-menu yang tersaji di blog. Pasang iklan, tidak dilarang. Asal, jangan sampai blog kita dikuasai oleh iklan.

Terlalu Banyak Artikel Copy Paste
Lho, artikel ini, kan, sama dengan yang ada di blog sebelumnya? Saat mencari artikel di blog untuk sumber referensi (misalnya sebagai bahan tugas sekolah) terkadang kita menemukan satu artikel ada dibeberapa blog. Entah siapa yang mencopy siapa. Yang jelas pembaca tidak akan senang dengan blog berisi banyak artikel copas. Karena diambil dari berbagai sumber, bahasa blog copas terkesan gado-gado, tidak karuan. Seperti tidak punya jati diri. Apabila ingin menulis artikel seperti yang ada di media cetak misalnya, lebih baik tulis ulang dengan gaya bahasa kita sendiri.

Kurang Keterampilan Menulis
Keterampilan menulis itu penting. Semua bidang pekerjaan, pasti butuh tulisan. Maka, tingkatkan keterampilan menulis agar tulisan kita semakin apik dan enak dibaca. Dengan demikian pengunjung blog akan kerasan berlama-lama di rumah maya kita. Siapa yang  senang baca blog dengan bahasa yang amburadul?


Wah, sepertinya itu blog saya! Jika ada yang bergumam demikian, maka bersiaplah untuk berbenah. Semoga setelah itu, pengunjung blog makin betah dan bertambah.

Referensi : berbagai sumber.

No comments:

Post a Comment