Saturday 29 August 2015

Yang Boleh dan Dilarang Bagi Penderita Diabetes

Ayah saya penderita diabetes. Sebelum lebaran, gula darahnya selalu stabil. Namun, setelah lebaran gula darah Ayah naik turun. Ibu saya sempat telepon dari kampung halaman, memberi kabar tentang kondisi Ayah. Beliau rasa, kondisi Ayah yang seperti itu dikarenakan pola makannya selama lebaran. Ayah saya susah dilarang untuk makan ini itu. Kalau makanan asin, beliau tidak pantang. Kalau manis, secuil tetapi tetap juga dimakan. Ibu bingung mengatur pola makan Ayah. Akhirnya Ibu mengajak Ayah konsultasi ke dokter. Nah, dokter pun memberikan daftar bahan makanan dan minuman yang diperbolehkan dan dilarang untuk Ayah konsumsi. Berikut catatannya.


SUMBER PROTEIN NABATI
Dianjurkan : tahu, tempe, kacang hijau, kacang merah, kacang kedelai.
Dibatasi      : -
Dihindari    : -

SAYURAN
Dianjurkan : sayuran tinggi serat seperti kangkung, daun kacang, oyong (gambas), timun, tomat, labu                    air, kembang kol, lobak, sawi, terong.
Dibatasi     : bayam, buncis, daun melinjo, labu siam, daun singkong, daun ketela, jagung muda,                            kapri, kacang panjang, pare, wortel, katuk.
Dihindari   : -

BAHAN MAKANAN & SUMBER PROTEIN HEWANI
Dianjurkan : ayam tanpa kulit, ikan, telur rendah kolesterol, daging tidak berlemak.
Dibatasi      : kornet, sosis, sarden, otak, jeroan, kuning telur.
Dihindari    : keju, susu full cream, dendeng, dsb.

BUAH
Dianjurkan : jeruk, apel, pepaya, jambu air, salak (konsumsi buah sesuai kebutuhan).
Dibatasi      : nanas, anggur, mangga, sirsak, pisang, semangka, sawo.
Dihindari    : buah manis yang diawetkan, durian, nangka, alpukat, kurma, manisan buah.

MINUMAN
Dihindari    : minuman beralkohol, sirup, susu kental manis, soft drink, es krim, yogurt, susu.

KARBOHIDRAT
Semua sumber karbohidrat dihindari. Contohnya : nasi, bubur, roti, mie, kentang, singkong, jagung, ketela, havermut, talas, ketan, makaroni, dsb.

LAIN-LAIN
Dibatasi      : makanan yang digoreng dan menggunakan santan kental, kecap, saus tiram.
Dihindari    : gula merah, gula pasir, gula batu, madu, minuman/makanan manis seperti : cake, kue manis, dodol, sirup, selai manis, cokelat, permen, tape, mayonais, dsb.



1 comment:

  1. Wah terima kasih banyak kak infonya. Sangat membantu ����

    ReplyDelete